Cara 4 Mengatasi Tanda Penuaan di Wajah

Cara 4 Mengatasi Tanda Penuaan di Wajah
Cara 4 Mengatasi Tanda Penuaan di Wajah - Memiliki wajah yang awet muda, siapa yang tidak mau, semua manusia pasti ingin awet mudah walaupun umur tak lagi mudah. Berbagai cara dilakukan agar wajah Anda terlihat lebih muda.

Tapi seiring bertambahnya usia, setiap manusia pasti mengalami penuaan. Ini adalah proses alami yang tak mungkin dihindari, tapi bisa menunda proses tersebut. Sejalan dengan hal tersebut, tanda-tandanya pun bermunculan, termasuk penuaan di wajah.

Tanda-tanda penuan pada wajah akan mulai muncul pada usia sekitar 30 tahunan. Biasanya tanda seperti garis halus dan keriput di daerah mata atau sekitar bibir, kantung mata, kulit kusam, dan hiperpigmentasi (flek hitam).

Anda tidak bisa mencegah penuaan ini, karena hal ini adalah yang mustinya terjadi. Tapi Anda bisa berkelit dari penuaan dini atau tanda-tanda penuaan yang muncul sebelum waktunya tiba.

Untuk menunda penuaan dini, maka Anda harus tahu faktor apa saja yang bisa membuat penuaan dini menjadi cepat terjadi. Beberapa faktor yang bisa membuat penuaan dini cepat terjadi adalah seperti merokok, pola hidup tidak sehat, stres, dan terkena papaarn sinar ultraviolet terlalu sering.

Setelah mengetahui faktor yang menjadi sebab terjadinya penuaan dini, maka hal yang perlu dilakukan adalah dengan menjaga pola hidup yang lebih baik lagi untuk mencegah penuaan dini datang. Tapi yang menjadi pertanyaan adalah, bagaimana  kalau penuaan dini tersebut sudah terlanjur datang?

Berikut adalah Cara 4 Mengatasi Tanda Penuaan di Wajah :

1. Kantung Mata

Daerah kantung mata biasanya menjadi hitam dan kendur? Kosmetik dapat membantu menyamarkan kantung mata dan lingkar hitam di bawah mata.

Jika dengan kosmetik kurang maksimal, maka Anda juga bisa mencoba filler hyaluronic acid yang diinjeksikan didaerah cekung mata. Injeksi ini bisa mengurang kantung mata agar terlihat lebih segar dan tidak kusam.

Anda juga akan membutuhkan Retin-A untuk meregerasi kulit. Peeling kimia, intense pulse light (IPL), atau laser CO2 fraksional juga bisa membantu Anda untuk mengecangkan area di bawah mata.

2. Lipatan Nasolablal

Garis keriput disekitar mulut, yang muncul dari ujung hidung hingga kebawah, disebut dengan nasolabial. Injeksi filler hyaluronic acid terbukti baik untuk mengurangi garis keriput ini.

3. Crow Feet

Garis halus yang ada disekitar mata, terutama saat Anda sedang tersentum. Oleskan eye cream dengan kandungan  pelembab yang tinggi di sekitar mata secara rutin agar garis halus bisa berangsur-angsur hilang.

Jika Anda ingin mendapatkan hasil yang cepat tanpa ribet, dan membantu mencegah pembentukan garis keriput baru lagi? Maka, jawabannya adalah pergi ke dokter spesialis kulit untuk bedah plastik yang dapat memberikan injeksi botox atau disport pada area tersebut.

4. HiperPigmentasi

Perubahan warna kulit yang biasanya terjadi berupa flek hitam. Lindungi kulit Anda menggunakan tabir surya setiap Anda akan keluar yang terpapar sinar matahari agar flek hitam tak bertambah banyak.

Hidrokuinon digunakan untuk menyamarkan atau menghilangkan flek hitam pada kulit.

Alangkah baiknya Anda berkonsultasi dulu dengan dokter spesialis untuk mengatasi tanda penuaan di wajah. Jika Anda berkinginan untuk melakukan perawatan pada kulit Anda di klinik kecantikan, pastikan kalau klinik tersebut sudah terjamin keamanan dan kepercayaannya.

Demikian mengenai Cara 4 Mengatasi Tanda Penuaan di Wajah, semoga postingan kali ini bisa bermanfaat buat kalian semuanya.
Disclaimer: Blog Dr OZ Indonesia tidak menjamin hasil tertentu sebagai hasil dari prosedur yang disebutkan di sini dan hasilnya dapat bervariasi dari orang ke orang. Topik di halaman ini termasuk teks, grafik, video dan bahan lain yang terkandung di situs ini adalah untuk tujuan informasi saja dan tidak harus diganti untuk saran medis profesional.

0 Response to "Cara 4 Mengatasi Tanda Penuaan di Wajah"

Posting Komentar